Hari yang melelahkan, juga menyenangkan. Hari ini dipenuhi seabrek aktivitas yang bermacam-macam. Mulai dari masak, latihan dan fokus menyimak video musik yang akan ditampilkan dalam Summer Festival. Padahal malam harinya aku baru sampai dirumah jam 12 malam setelah latihan di Sekolah Indonesia Kairo. Namun lelah itu tak terasa jika dijalani dengan penuh semangat dan antusias jiwa seni. Apalagi aku memang hobi dengan aktivitas yang berbau musik ini, hehe…

Makin penasaran dengan bagaimana summer festival nanti. Besar harapan acara ini sukses digelar karena ini menyangkut nama baik Indonesia karena aku akan tampil mewakili Indonesia. Semakin deg-degan, semoga latihan yang rutin bisa sedikit mengurangi beban mental yang harus diderita, haha… Paling tidak, aku berusaha semaksimal mungkin untuk mensukseskan acara besar ini. Istirahat yangkurang juga tak menghalangi aktivitas berat ini. Sesekali aku terhibur melihat warga Mesir yang -dimana-mana- selalu menceritakan presiden baru kebanggaanya itu. Rasanya tak ada detik yang terlewat dari memperhatikan DR. Mursi, pemimpin idaman yang begitu memasyarakat dan penuh ambisi.

Bayangkan, segala sesuatunya diceritakan. Sampai apa yang beliau (Baca : DR. Mursi) makan warga Mesir tahu. Mungkin hanya satu hal saja yang mereka tak sempat perhatikan, apa? nomor sepatunya, hehe. Wajar saja mereka berlaku seperti itu,beliau menjadi presiden pertama yang dipilih langsung oleh rakyat. Belum lagi pribadi Sang Presiden yang begitu agamis dan sosialis. Beliau tak mau dikawal dengan iringan yang berlebihan. Kemana-mana hanya ditemani dengan sepuluh motor ajudan dan dua mobil paspampres. Ada banyak hal yang harus ditiru, selama jadi presiden kehidupannya tak banyak berubah. Beliau lebih memilih rumah sederhana ketimbang istana kepresidenan yang disediakan. Bahkan difasilitasi sebuah villa pun beliau menolak dengan alasan terlalu mewah. Sarapan pagi dengan sepotong roti juga rutinitas beliau berjamaah shubuh juga tak mencerminkan pemimpin yang biasanya terkesan “manja” dengan aturan protokoler yang serba resmi.

Lho kok jadi ngebahas presiden Mesir ya??? hehe. Tak apa. memang hari ini aku belajar banyak dari beliau. Beritanya muncul di hampir seluruh stasiun televisi lokal maupun internasional. Ada hal yang begitu memotivasi dari sosok presiden Mursi. Dengan kesibukannya sebagai abdi masyarakat yang dimulai dengan menjadi anggota dewan, presiden Mursi menjadi pemimpin yang hafal Al-Quran. Subhanallah. andai semua pemimpin yang mengaku “Islam” berpegang teguh pada Al-Quran, apalagi sampai menghafalnya. Tentu ia akan menjadi pemimpin sejati yang mungkin tak hanya di dunia. Dengan harapan yang sama, semoga Mesir dan Indonesia menjadi negara yang tenteram atas keberkahan yang dilimpahkan Allah dengan kehadiran pemimpin dan rakyat yang shalih. Amin….